27 July 2024

Dalam Ukm Al Banna, Departemen Proasis  mengemban amanah mengurus semua bidang keakademikan yaitu menjadi asistensi akademik bagi seluruh kader-kader di UKM Al-Banna. Kegiatan yang dilakukan yaitu: memberikan fasilitas yang menunjang bidang akademik kader seperti pelatihan bahasa inggris, beasiswa, perlombaan, bimbingan konseling, dan motivasi belajar) kepada kader-kader UKM Al-Banna agar memberikan semangat dalam belajar. Diharapkan selain aktif sebagai aktivis dakwah, anggota UKM Al-Banna yang merupakan mahasiswa aktif Polinela juga harus memiliki prestasi di bidang akademik nya. Atas dasar inilah UKM Al-Banna mendampingi serta mengembangkan potensi dari anggota anggotanya, yang terwadahi dalam Departemen Proasis. Departemen Proasis dipimpin oleh seorang Kepala Departemen (KaDep) dan dibantu dengan Wakil Departemen (WakDep), Sekertaris Departemen (SekDep), dan Bendahara Departemen (BenDep).

Departemen Proasis memiliki tugas dan kewenangan sebagai pengurus elemen dari UKM Al Banna antara lain bertanggung jawab melakukan/memberikan pelayanan kepada anggota dalam bidang akademis (Pelatihan bahasa inggris, beasiswa, perlombaan, bimbingan konseling, dan motivasi belajar) dan berusaha dengan maksimal mendata, memantau, dan mengevaluasi kondisi akademik anggota dan sebagai penyedia informasi mengenai isu beasiswa. Melaporkan kegiatan kepada ketua umum dan bendahara umum serta wajib menjaga anggota departemennya.


VISI MISI Departemen Proasis Ukm Al Banna Polinela

Visi

“Membentuk Kader Al-banna yang  CAKEP (Cerdas, Amanah, Kreatif, Edukatif dan Kompetitif )”.

Misi

Misi departemen Program Asistensi dan Akademik (PROASIS) antara lain sebagai berikut :

  1. Untuk meningkatkan pengetahuan dalam asistensi akademik kader Ukm Al-Banna
  2. Memberikan informasi di dalam dan diluar kampus Yang berhubungan dengan akademik dan organisasi.
  3. Mengadakan pelatihan untuk mengembangkan pola pikir kader Al-Banna.
  4. Sharing dan belajar dalam Pengetahuan dan teknologi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *